Thursday, June 24, 2010

Pernyataan Polda DIY mengenai Kasus Pembacokan di Jogja

Kasus pembacokan yang terjadi di daerah ring road di Jogjakarta,(dapat dilihat di sini) ternyata banyak pengaduan dari masyarakat jogja ke website resmi Polda DIY.

Berikut adalah pengaduan dari warga Jogjakarta beserta tanggapan dari Bidang Humas Polda DIY.
Nama : Nazli Rahman
Tanggal : 2010-06-17, 02:16:09
Judul : Laporan Pembacokan di Jogja
Pengaduan :
Kepada Pak Polisi Yang Terhormat, saya sebagai mahasiswa sekarang merasa sangat ketakutan karena membaca berita soal adanya pembacokan di daerah ringroad utara selama beberapa malam ini,. jujur saja saya sering pulang malam dan lewat ringroad karena tuntutan tugas kuliah di semester akhir ini. mohon tindakan bapak-bapak kepolisian agar jogja kembali aman dan nyaman, apa lagi menjelang muktamar muhammadiyah ini pak. ini ada link soal pembacokan itu pak : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=4415573
Tanggapan :
memang benar telah terjadi kasus tersebut. dan saat ini telah dilakukan penyidikan. bagi masyarakat yang mempunyai informasi yang dapat membantu kami, silahkan kirimkan informasi tersebut ke kami. terimakasih (Bid. Humas)


Nama : doel
Tanggal : 2010-06-24, 11:39:46
Judul : pembacokan di ring road utara
Pengaduan :
Bapak POLISI yang terhormat… mohon segera pengaduan tentang isu pembacokan di ring road utara segera ditanggapi dan ditindak lanjuti secepatnya.. mengingat hal tersebut sudah sangat meresahkan masyarakat…. ataukah kami harus mengadukan kepada jajaran yang lebih tinggi supaya bisa segera ditindak lanjuti ?
Tanggapan :
Terkait dengan adanya pelaku pembacokan diwilayah hukum Polda DIY, Dit Reskrim Polda DIY beserta Reskrim jajaran telah membentuk tim untuk pengungkapan pelaku penganiayaan (pembacokan) dengan tanpa sebab musabab diwilayah Hukum Polda DIY, beberapa kasus masih dalam penyelidikan diupayakan secapat mungkin untuk terungkap, khusus Polres Bantul telah terungkap 1 kasus penganiayaan (pembacokan) dengan modus operansi menggunakan sepeda motor kemudian membacok korban. TKP Polsek Sewon. Kepada masyarakat luas dihimbau untuk berhati-hati di jalur sepi terutama pada saat jam jam sepi pengguna jalan. (Bid. Humas)
Berikut saya sertakan gambar lembaran koran dari Harian Jogja yang berisi mengenai kasus di atas.
Sumber : Website Resmi Polda DIY dan Kaskus

No comments:

Post a Comment